Bandung, Telkom University – Bupati Kabupaten Bandung, Dadang Supriatna melakukan kunjungan ke lokasi CPNS yang terletak di Telkom University pada Senin, (20/9). Kunjungan ini tidak lain adalah untuk memberikan semangat bagi para peserta tes CPNS serta memastikan proses rekrutasi berjalan dengan baik dan sesuai dengan protokol kesehatan
Beliau memberikan sambutan sebelum sesi dua tes CPNS berlangsung. Menurutnya antusias peserta begitu tinggi, terlihat dari jumlah peserta yang mendaftar khusus Kabupaten Bandung mencapai ribuan peserta.
“Kab. Bandung saat ini membutuhkan sekitar 492 Aparatur Sipil Negara. Hingga hari ini ada sekitar 9700 peserta yang ikut. Antusias adek-adek ini saya apresiasi. Semoga diberikan hasil yang terbaik nanti.” ungkap Dadang.
Sebelum memberikan sambutan, Dadang M Nasser juga terlebih dahulu meninjau lokasi tes dari pintu masuk hingga ruang ujian. Beliau juga menyapa para peserta tes yang berada di ruang tunggu steril untuk memberikan semangat.
“Hasil tes ini akan langsung ditampilkan nanti, bagi yang lolos, tetap semangat menjalani tes berikutnya. Bagi yang belum berhasil, jangan patah semangat, masih banyak kesempatan dan potensi yang bisa digali” ungkap Dadang.
Telkom University Convention Center kembali dipilih menjadi lokasi ujian CPNS di tahun 2021 ini. Menurut Wakil Rektor Telkom University, Bidang Sumber Daya, Andijoko, Tel-U mampu memberikan fasilitas pelaksanaan tes yang terbaik dengan standar protokol kesehatan yang ketat.
“Tes ini berlangsung tiga sesi. Jeda antar tes kami pastikan ruangan di sterilisasi menggunakan alat inovasi kami yaitu Autonomous UVC Mobile Robot. Sehingga diharapkan ruangan kembali steril bagi peserta tes berikutnya.” ungkap Andijoko.
Bandung, Telkom University – Bupati Kabupaten Bandung, Dadang Supriatna melakukan kunjungan ke lokasi CPNS yang terletak di Telkom University pada Senin, (20/9). Kunjungan ini tidak lain adalah untuk memberikan semangat bagi para peserta tes CPNS serta memastikan proses rekrutasi berjalan dengan baik dan sesuai dengan protokol kesehatan Beliau memberikan sambutan sebelum sesi dua tes CPNSRead MoreUncategorizedTelkom University